Kunjungan Dosen IKIP-PGRI Pontianak di Institut Dayakologi

Pontianak, Jumat 5 April 2019, Dosen IKIP-PGRI Pontianak, berkunjung di Institut Dayakologi dan bertemu dengan Direktur Institut Dayakologi, Krissusandi Gunui’, guna menjalin mitra dalam Tri Darma Perguruan Tinggi (Penelitian, Pengambdian dan Pendidikan Pengajaran).

Empat (4) Dosen IKIP-PGRI Pontianak, diantaranya; Sahid Hidayat, M.Pd, Dr. Saiful Bahari, M.Pd, Dr. Emi Tipuk Lestari, M.Pd dan Yulita Dewi Purmintasari, M.Pd,  mengikuti audiensi dengan Direktur Institut Dayakologi.

Gerakan Pemberdayaan Masyarakat Adat, melalui Pemberdayaan Holistik selalu dilakukan pada Komunitas dampingan. Mandat yang diberi oleh Gerakan Pemberdayaan Pancur Kasih (GPPK) kepada Institut Dayakologi yaitu; advokasi dan revitalisasi budaya tetap konsisten dilaksanakan,” tegas Krissusandi Gunui’.